16/07/11

Olive Kitteridge bukanlah seseorang yang ‘menyenangkan’*

Ini adalah novel paling unik yang pernah saya baca, dengan 13 cerita pendek sebagai di dalamnya. Pada umumnya, novel terdiri dari rangkaian peristiwa yang terkait dengan satu alur utama. Namun, dalam novel ini, pengarang mengandalkan unsur-unsur intrinsik.
Sebagai unsur intrinsik pertama, latar, yang meliputi latar waktu, latar keadaan dan latar tempat mempunyai relevansi kuat dengan suasana hati tokoh utama (latar metaforik). Unsur ke dua adalah simbol, yang menunjukkan asosiasi, analogi, perbandingan dan bentuk lain dari apa yang terlihat biasa saja dalam kehidupan. Simbol banyak ditampilkan dalam novel ini, di antaranya bunga mawar kuning yang menunjukkan perasaan cemburu si tokoh. Unsur terakhir yang sangat menonjol adalah ironi, yang menunjukkan harapan berlawanan dengan kenyataan. Dalam novel ini, harapan tokoh utama untuk memiliki keluarga bahagia berlawanan dengan sikapnya terhadap suami dan anak lelakinya.
Sebagai tokoh utama yang kemudian namanya dipakai sebagai judul novel, Olive Kitteridge bukanlah seseorang yang ‘menyenangkan’. Barangkali yang demikian adalah potret manusia sebenarnya, dengan segala sifat dan sikap yang kadang-kadang lepas kendali. Barangkali pula hal inilah yang menyebabkan novel ini keluar sebagai peraih penghargaan Pulitzer pada tahun 2009.

repost dari sini.

6 komentar:

Sanchia Surya Janita mengatakan...

kayaknya seru bangeet, jadi mau baca. pinjem dong kaka hehe XD *dijitak

dunia kecil indi mengatakan...

menarik :) tapi kayaknya agak "berat" nih, jadi bacanya nanti2 lagi, sekarang lagi butuh bacaan dan tontonan ringan, hahaha :)

Igniel mengatakan...

masing2 chapter ceritanya beda2 tapi main chara nya sama, gitu?

sheila mengatakan...

nonasan: hehehe.. tunggu tanggal terbitnya ya :)

indi: nggak berat kok. bahasanya sederhana. cerita jg sederhana, benar2 spt ada disekitar kita saja :)

[L]ain: iya bener :)

Ajeng Sari Rahayu mengatakan...

Sheila, giveawaynya kok belum nyampe ya? maaf OOT nih.

Mino mengatakan...

Saya mau dong pesen buku ini... gimana caranya?

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...